Naila sudah berinisiatif memegang gelas untuk dapat minum sendiri
Kaget sekali hari ini. Naila yg biasanya selalu merengek agar gelas minumnya didekatkan ke bibirnya supaya dia bisa minum, tapi sekarang dia sudah mulai berinisiatif memegang badan gelas dan meminum sendiri air yang di dalam gelas. Meskipun cara memegang badan gelasnya masih tidak terlalu kuat, sehingga air sering tumpah. Tak apa, kataku dalam hati. Paling tidak ini langkah awal Naila memulai kemampuan minumnya tanpa bantuan Abi Uminya.
Umi berkata, "Pintarnya Naila sudah bisa minum gelas sendiri."
Kalau begitu gelas minumnya sebaiknya ganti yang plastik saja, biar tidak pecah jika terjatuh.
#hari4
#gamelevel2
#tantangan10hari
#melatihkemandirian
#kuliahbunsayiip
Tidak ada komentar:
Posting Komentar